Batikzone- Aceh merupakan salah satu provinsi di pulau sumatra yang terletak paling barat indonesia. Provinsi yang beribukota banda aceh ini memiliki atmosfir islami yang cukup kental. Seperti halnya provinsi lain di indonesia, aceh juga memiliki motif batik tersendiri. banyak sekali motif batik yang dimiliki oleh provinsi ini. Diperkirakan ada kisaran ratusan motif batik yang berkembang di provinsi aceh, namun yang paling diminati banyak orang hanya beberapa jenis saja. Munculnya banyak jenis motif batik di aceh di karenakan motif di aceh tidak memiliki pakem khusus seperti halnya motif batik di tanah jawa.
Motif batik aceh memiliki makna yang bersumber dari adat istiadat serta kepribadian masyarakat lokal dan juga memiliki nuansa islami yang kental.
Motif batik aceh memiliki makna yang bersumber dari adat istiadat serta kepribadian masyarakat lokal dan juga memiliki nuansa islami yang kental.
Beberapa motif batik aceh yang terkenal dan banyak diminati :
- Bungong Jempa, motif ini diambil dari bunga yang indah yang banyak di temukan di aceh. Motif bungong jeumpa lebih bernuansa alam yang didominasi motif bunga-bunga.
BUNGONG JEUMPA |
- Pintoe Aceh, motif ini melambangkan kepribadian dan sifat orang aceh. Dimana orang aceh memiliki adat istiadat yang tidak mudah terbuka dengan orang asing namun bila telah saling mengenal satu sama lain orang aceh mampu menjadi sangat dekat bagaikan satu saudara.
PINTU ACEH |
- Rencong, motif ini di ambil dari sebuah nama senjata tradisional aceh yang sangat terkenal yaitu rencong. rencong merupakan senjata yang menyerupai pisau belati
RENCONG |
- Tulak angen, motif ini memiliki makan bahwa rakyat aceh mudah dalam menerima keaneka ragaman dan perbedaan yang ada antara satu dan lainya.
TOLAK ANGIN |
Batik aceh dibuat secara manual yaitu dengan menggunakan tulis tangan dan membutuhkan ketelitian tingkat tinggi, tak heran batik jenis ini tergolong jenis batik yang memiliki harga mahal. Adapun jenis kain yang biasa digunakan untuk membuat motif batik aceh adalah :
- Sutra super
- Sutra ATM
- Sutra ATBM
- Sutra Timbul
- Katon Mony
- Doby
- Piscos
Tags
sumatera